Word Cookies adalah game teka-teki yang idenya adalah menemukan kata sebanyak mungkin dengan mengombinasikan rangkaian huruf. Huruf muncul di loyang dalam bentuk kue, dan kemudian kamu harus menggabungkannya untuk merangkai kata-kata.
Dalam Word Cookies, kamu akan menemukan lebih dari 300 level dengan berbagai tingkat kesulitan. Dalam level pertama, misalnya, kamu hanya perlu menemukan kata dengan tiga atau empat huruf. Sambil bermain, kamu harus menguras otak untuk membentuk kata yang terdiri dari maksimal 6 huruf.
Tiap kali mengalahkan level, kamu akan mendapat banyak koin. Koin itu sangat membantu karena kamu bisa menggunakannya untuk membuka petunjuk dan bocoran agar bisa melewati level-level sulit. Meskipun demikian, kamu bisa berusaha sekeras mungkin menyelesaikan level tanpa bantuan dan menyimpan koin untuk nanti.
Word Cookies adalah game teka-teki kata yang seru dengan kurva pembelajaran yang sangat halus, lagu tema menarik, dan grafis cantik. Game yang sempurna untuk bermain sambil mempelajari kata baru.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.1 ke atas
Komentar
Halo. Saya akan mengganti ponsel. Masalah saya adalah saya telah bermain Word Cookies selama bertahun-tahun dan memiliki skor yang bagus. Bagaimana saya bisa memindahkan skor Word Cookies saya dari po...Lihat yang lainnya
Apakah poin di Word Cookies bisa ditukarkan dengan uang... Rupiah?